Figur

Andi Rio, Musisi dan Pelari


Andi Rio sudah mulai mengenal musik sejak masih duduk di bangku SMP. Pada saat kuliah di Yogyakarta, Andi aktif mengisi posisi bass di band kampus dan band lokal bersama teman-temannya.

Setelah kuliah, Andi Rio pindah ke Bandung untuk rekaman single bersama bandnya “Keep Silent” yang berkarya melalui jalur independen.

Tak lama berada di Bandung, Andi Rio akhirnya memutuskan ke Jakarta untuk bekerja sebagai karyawan swasta. Selain bermusik, Andi Rio juga seorang pecinta alam yang aktif di olahraga Trail Running.


Memilih ikut terjun di dunia musik karena perjalanan hidupnya yang penuh warna. Sejumlah karya telah dirilis termasuk single barunya, “Lintas Alam (Berlarilah)”, yang menyatukan kedua hobinya.

Penyanyi satu ini sudah mulai mengenal musik sejak masih duduk di bangku SMP. Pada saat kuliah di Yogyakarta, Andi aktif mengisi posisi bass di band kampus dan band lokal bersama teman-temannya.

Setelah kuliah, Andi Rio pindah ke Bandung untuk rekaman single bersama bandnya “Keep Silent” yang berkarya melalui jalur independen.

Tak lama berada di Bandung, Andi Rio akhirnya memutuskan ke Jakarta untuk bekerja sebagai karyawan swasta. Selain bermusik, Andi Rio juga seorang pecinta alam yang aktif di olahraga trail running sejak tahun 2014.

Terinspirasi setelah berdiskusi dengan seorang arranger musik di Torpey Home Recording, Andi Rio mewujudkan idenya untuk menyatukan kedua hobinya: musik dan pecinta alam, dalam sebuah karya lagu berjudul “Lintas Alam (Berlarilah)”.

Proses mastering lagu ini dibantu oleh seorang musikus populer Lobow yang merupakan sahabat lamanya.

Lagu “Lintas Alam (Berlarilah)” dibuat pada masa pandemi Covid-19 di tahun 2021. Bercerita tentang seorang penggiat olahraga lari yang sangat cinta dengan alam pegunungan untuk dieksplorasi segala keindahannya.

Penyemangat

Lagu ini juga bermaksud untuk menyemangati para pecinta trail running yang sempat terhenti kegiatannya karena masa pandemi yang cukup lama.

Sehingga, mereka dapat memulai lagi aktivitasnya dalam mengeksplorasi alam sehingga membangkitkan kembali pariwisata di Indonesia.

Berharap Diterima

Andi Rio berharap lagu ini bisa diterima oleh segenap masyarakat Indonesia dan menjadi penyemangat untuk terus bergerak, berkarya, dan menyalakan rasa optimisme dalam diri agar kembali bangkit dari keterpurukan setelah situasi pandemi yang telah menyebabkan keterpurukan di berbagai bidang.